Penyebab Bau Mulut Saat Puasa
Bau Mulut Saat Berpuasa
Bagi yang menjalankan ibadah puasa pada bulan Ramadhan dan puasa sunah di hari biasa, selain harus menahan rasa lapar dan haus, bau mulut yang sering kali menyengat dianggap menjadi masalah. Penyebab munculnya bau mulut saat puasa antara lain karena mulut mengalami kekeringan akibat kurangnya cairan ludah (saliva). karena saliva berkurang, bakteri dalam mulut pun menjadi banyak sehingga muncullah bau mulut sebanyak 80% dari rongga mulut dan 20% dari masalah pencernaan.
Selain karena kekurangan cairan, secara umum bau mulut juga bisa timbul karena berbagai sebab seperti mengkonsumsi makanan yang mengundang bau mulut misalnya buah durian, daging, atau berbagai jenis produk susu.
Gigi berlubang dan infeksi gusi juga bisa menimbukan bau mulut karena bersarangnya bakteri pada sisa-sisa makanan yang mengendap pada sela-sela gigi yang berlubang. Gigi yang tidak terawat akan membentuk abses (pengumpulan nanah) dan bakteri yang ada di dalamnya akan memetabolismekan jaringan-jaringan mati sehingga menimbulkan bau.
Penyakit saluran pernafasan juga bisa memicu bau mulut seseorang karena ketika berpuasa tidak mengunyah makanan. Bau mulut bisa muncul ketika seseorang mengalami kesulitan untuk buang air besar. Termasuk kondisi lidah yang kotor karena jarang dibersihkan berpotensi menumpuk bakteri sehingga menimbulkan bau mulut.
Komentar
Posting Komentar